Dapur Kita - Resep Praktis Sajian Sedap Daun Singkong Santan Teri yang Paling Sederhana dan Praktis dan Bercitarasa Mantap serta Sedap

Salahsatu sajian yang cukup digemari oleh orang indonesia adalah sayuran yang disantap secara lalap.

Lalap merupakan salahsatu sajian sayuran yang disajikan bersama makanan utama dan rata-rata mantap ketika disajikan bersama dengan sambal. Dengan kegemaran orang Indonesia mengkonsumsi lalap menunjukan jika ketersediaan sayuran di Indonesia memang cukup banyak dan mudah didapatkan, apalagi Indonesia dikenal sebagai negara agraris yang memiliki mata pencaharian bertani dan berkebun.

Jika berbicara lebih lanjut mengenai sayur-mayur, maka kurang lengkap jika tidak membicarakan olahan-olahan lain dari sayuran selain dari lalapan. Dari sekian banyak jenis sayuran mantap yang bisa anda coba olah salahsatu yang paling mantap dan nikmat untuk dicoba adalah daun singkong. Daun singkong ini merupakan bagian dari pohon singkong yang terkadang dibiarkan saja dan berakhir menjadi pakan ternak saja,padahal anda bisa mengolahnya menjadi sebuah sajian yang enak dan mantap.

Resep Praktis Sajian Sedap Daun Singkong Santan Teri yang Paling Sederhana dan Praktis dan Bercitarasa Mantap serta Sedap

4.6 150

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

8 Orang

Bahan dan Bumbu yang Diperlukan Utnuk Membuat Daun Singkong Santan Teri

Bahan Utama yang Diperlukan

  • 500 gram daun singkong muda yang masih segar
  • 500 gram teri medan goreng
  • 3 lembar daun salam
  • 1 liter santan kelapa
  • Minyak goreng

Bahan Bumbu yang Dihaluskan
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 5 siung bawang putih
  • 9 butir bawang merah
  • 1 ½ ruas kunyit
  • 1 ruas lengkuas
  • 3 sendok teh ketumbar
  • 7 buah cabe merah besar
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 1 sendok makan terasi bakar
  • Penyedap rasa
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Langkah Sederhana Pembuatan Sajian Nikmat Daun Singkong Santan Teri

Cara Pembuatan Sajian

  1. Siapkan terlebih dahulu ulekan atau blender, kemudian lanjutkan proses dengan menumbuk semua bumbu sampai benar-benar halus.
  2. Setelah bumbu tersebut halus anda bisa mengangkatnya dan melanjutkan dengan menumisnya dengan menggunakan minyak panas.
  3. Tumis bumbu tersebut sampai halus kemudian anda masukan daun salam ke dalam wajan tumisan tersebut.
  4. Tuang santan ke dalam wajan masak anda sembari diaduk agar tidak pecah.
  5. Ambil daun singkong kemudian masukan ke dalam wajan, dan masak sampai layu.
  6. Tambahkan teri goreng medan ke dalam waja, masak sebentar.
  7. Setalh dirasa cukup matang, kemudian anda bisa mematikan api dan angkat sajian tersebut lalu letakan di atas piring saji.
  8. Sajikan sajian menarik ini selgi masih hangat agar nikmat.

Begitulah cara pembuatan sajian nikmat nan mantap takni daun singkong santan teri. Perpaduan dari daun singkong serta teri goreng yang dibalut dengan santan yang gurih membuat sajian ini begitu spesial. Menu yang masih bisa dibilang praktis secara pembuatan ini memiliki rasa yang mampu menggugah selera makan anda dan bisa anda jadikan pilihan menu yang anda sajikan selagi berkumpul bersama dengan keluarga.

Mari berikan komentar anda dengan memasukannya ke dalam kolom yang sudah disediakan di bagian bawah. Anda juga bisa membagikan artikel mengenai masakan ini dengan menekan tombol share media sosial yang berada di bagian bawah artikel.

0 Response to "Dapur Kita - Resep Praktis Sajian Sedap Daun Singkong Santan Teri yang Paling Sederhana dan Praktis dan Bercitarasa Mantap serta Sedap"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel