Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan Kembung Bumbu Sederhana yang Mudah, Praktis dan Enak

Ibu, jika anda seringkali kebingungan menyajikan hidangan yang enak namun sehat untuk keluarga.

Tak perlu khawatir, kali ini kami akan berbagi resep nikmat dan sedap dari olahan ikan kembung. Adalah sajian pepes ikan kembung bumbu sederhana yang akan kami bagikan kali ini.

Resep ini selain nikmat dan sehat, rupanya pembuatannya juga tidak terlalu sulit sehingga bisa ibu buat dirumah dengan mudah dan sederhana. Nah, agar tak lagi penasaran seperti apa resepnya, yuk kita simak resep pepes ikan kembung bumbu sederhana kali ini.

resep ikan kembung pepes

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan Kembung Bumbu Sederhana yang Mudah, Praktis dan Enak

4.8 98

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

5 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Pepes Ikan Kembung Bumbu Sederhana yang Mudah, Praktis dan Enak

Bahan Utama Ikan Kembung:

  • 5 ekor ikan kembung
  • 1 sdm air perasan jeruk nipis
  • 1/2 sendok teh garam dapur

Bahan dan Bumbu Pepes Ikan Kembung:

  • 1 ikat daun kemangi
  • 1 sdm air asam jawa
  • 5 lembar daun salam
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 5 iris serai, memarkan
  • 5 lembar daun pisang
  • 1 sdm minyak goreng (untuk olesan daun)

Bumbu Ikan yang Dihaluskan:

  • 1 sendok teh terasi
  • 2 cm jahe
  • 2 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 5 butir kemiri
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdm garam

Cara Membuat Pepes Ikan Kembung Bumbu Sederhana yang Mudah, Praktis dan Enak

Cara Membersihkan Ikan Kembung Sebelum Dimasak:

  1. Pertama, kita bersihkan ikan kembung yang sudah dibeli dan dipersiapkan sebelum kita masak menjadi hidangan yang lezat dan nikmat. Untuk membersihkan ikan kembung pertama, kita lakukan dengan membersihkan insang ikan dengan cara, buka bagian insang dan keluarkan insang ikan dengan menggunakan tangan secara merata serta pastikan jika tidak ada insang yang masih tersisa dibagian dalam kepala ikan.
  2. Selanjutnya, bersihkan pula bagian perut ikan kembung dan keluarkan jeroannya. Caranya, belah bagian perut ikan dengan menggunakan pisau dan keluarkan jeroan ikan dengan menggunakan tangan dan pastikan jika bagian jeroan dibersihkan secara merata.
  3. Selesai membersihkan bagian ikan, silahkan sayat atau kerat bagian ikan kembung agar bumbu bisa meresap pada ikan secara merata.
  4. Setelah itu, lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan taburan garam secara merata dan pastikan kembali jika semua bagian ikan terlumuri dengan bumbu ini. Lalu sisihkan ikan selama kurang lebih 15 menit.

Cara Membuat Pepes Ikan Kembung:

  1. Angkat ikan yang sudah didiamkan selama 15 menit dan bilas ikan dnegan air bersih untuk menghilangkan kelebihan garam yang masih menempel pada ikan.
  2. Setelah itu, siapkan sebuah wadan dan masukkan ikan yang sudah dibersihkan kedalamnya. Lalu masukkan bumbu halus bersama dengan daun salam, cabai rawit dan serai, kemudian aduk-aduk merata sampai semua bumbu tercampur.
  3. Setelah diaduk, sisihkan kembali dan diamkan ikan selama kurang lebih 15 menit hingga bumbu meresap pada ikan secara merata.
  4. Kemudian, olesi terlebih dahulu daun pisang dengan menggunakan minyak goreng dan letakan 1 ekor ikan diatasnya bersama dengan sedikit bumbu dilumuri dibagian atasnya. Lalu tambahkan daun salam, daun kemangi dan serai. Kemudian bungkus ikan dan sematkan lidi dibagian masing-masing ujungnya dnegan merata.
  5. Silahkan kukus ikan selama kurang lebih 20 menit dan angkat jika telah matang.

Masukkan ikan kedalam wadah dan sajikan dalam piring. Demikian resep membuat pepes ikan kembung yang enak dan sedap.

Jangan lupa bagikan resep spesial ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda.

0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan Kembung Bumbu Sederhana yang Mudah, Praktis dan Enak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel