Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Chicken Grilled Italian Seasoning yang Enak dan Spesial

Hidangan chicken grilled Italian seasoning adalah sajian yang nikmat.

Hidangan ayam yang dipadu bersama dengan talian seasoning ini benar-benar nikmat dan istimewa. Nah, berbicara mengenai Italian seasoning bumbu ini sebenarnya bisa anda dapatkan langsung di supermartket, atau jika tidak anda bisa membuatnya sendiri dari campuran beberapa bahan-bahan dibawah ini.

Hidangan internasional seperti ini tentunya akan sangat cocok dipadukan dengan bahan pelengkap seperti kentang atau sayuran, yang mana tentunya anda bisa mendapatkan kebaikan serta dari sayuran dan karbohidrat didalamnya akan cukup membuat anda kenyang. Dengan demikian, anda tak perlu lagi menambahkan nasi sebagai sumber karbohdirat kedalamnya.

Ingin tahu seperti apa resep membuat chicken grilled italian seasoning, yuk simak resep dibawah ini.

chicken grilled

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Chicken Grilled Italian Seasoning yang Enak dan Spesial

4.8 197

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Chicken Grilled Italian Seasoning yang Enak dan Spesial

Bahan Utama:

  • 250 gram Dada ayam fillet
  • Lada secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Minyak sedikit untuk memanggang

Italian Seasoning (bisa didapat di supermaket):

  • Sejumput sage bubuk
  • Sejumput thyme bubuk
  • Sejumput matjoram bubuk
  • Sejumput oregano bubuk
  • Sejumput daun basil bubuk
  • Sejumput Cabai merah kering, bubuk

Bahan Pelengkap:

  • Kentang goreng french fries
  • Saus krim
  • jagug pipil, rebus
  • brokoli, rebus
  • 1 batang wortel, potong bulat, rebus

Cara Membuat Chicken Grilled Italian Seasoning yang Enak dan Spesial

Tips Untuk Membersihkan Ayam dan Bahan-Bahan:

  1. Untuk yang pertama kali bisa dilakukan adalah dengan membawa ayam fillet ke tempat cucian. Satu tips yang penting, fillet dari dada ayam ini selain bisa anda pisahkan dari ayam utuh, juga bisa anda dapatkan langsung di supermarket. Disana, biasanya akan ada beberapa pilihan pada ayam yang sudah dipisahkan berdasarkan dengan keinginan kita. Untuk itu, agar anda bisa lebih mudah mengkonsumsi ayam, anda bisa langsung mendapatkan dada ayam fillet di supermarket.
  2. Setelah ayam di bawa ke tempat cucian, silahkan cuci bersih bagian ayam. Anda mungkin melihat ayam terlihat seperti sudah bersih, namun untuk memastikan jika kuman dan kotoran kecil yang tidak terlihat bisa dibersihkan, maka silahkan cuci ayam secara merata.
  3. Angkat ayam dan tiriskan terlebih dahulu air cucianya sebelum anda angkat dan masukkan kembali dalam wadah sebelumnya.
  4. Setelah ayam dibersihkan, silahkan sayat bagian permukaan ayam dengan menggunakan pisau agar nantinya bumbu bisa meresap pada ayam. Lalu berikan perasan air jeruk nipis pada ayam untuk menghilangkan bau amisnya secara merata.
  5. Nah, baru silahkan seasoning ayam dengan italian seasoning yang sudah disiapkan tadi. Jika anda mencari italian seasoning ini di supermarket biasanya bumbu ini dikemas dengan menggunakan botol.

Cara Membuat Chicken Grilled:

  1. Setelah ayam di seasoning dengan bumbu sebelumnya, sekarang siapkan pemanggang dengan pan fried. Masukkan sedikit minyak kedalamnya tunggu hingga panas secara merata.
  2. Campur dada ayam dengan penjepit dan panggang diatas pan fried hingga matang. Jangan lupa untuk dibulak-balik agar ayam tidak gosong.
  3. Setelah anda melihat ayam berubah warna menjadi lebih kecoklatan itu artinya ayam sudah matang. Maka, silahkan angkat ayam dan masukkan ayam dalam piring saji.
  4. Tata ayam dengan cantik, tempatkan sayuran dibagian pinggirnya bersama dengan saus krim, kentang goreng dan tata dengan rapih.

Nah, baru setelah itu, kini sajian ini siap untuk disajikan dan disantap selagi masih hangat.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Chicken Grilled Italian Seasoning yang Enak dan Spesial"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel