Pernah mencoba membuat mie ayam sendiri?
Jika belum pernah sepertinya kali ini anda harus mencoba membuatnya sendiri. Dengan menggunakan bahan-bahan yang sederhana dan praktis anda sudah mampu membuat mie ayam yamin spesial dan tentunya enak di rumah tanpa harus membeli. Tertarik mencoba? Simak resepnya berikut.
Nama Resep Sajian Sedap Mie Ayam Yamin Spesial dan Paling Enak
4.7 80
Waktu Memasak Persiapan: 20 menit
Memasak: 20 menit
Total: 40 menit
Bahan Sajian Sedap Mie Ayam Yamin Spesial dan Paling Enak Bahan Utama 500 gram mie kuning Tauge secukupnya Bahan tumisan ayam: 4 siung bawang putih yang dicincang halus 2 ruas jahe, cincang halus 3 lembar daun jeruk 300 gram fillet daging ayam, potong kecil-kecil 100 gram sawi potong kecil-kecil ½ sendok teh merica putih bubuk 3 sdm kecap manis 2 sdm kecap asin 1 sdm minyak/margarine untuk menumis 2 batang daun bawang, rajang halus Bumbu dan bahan kuah: 1 sdm margarine/minyak 4 siung bawang putih yang dicincang halus 2 lembar daun jeruk purut 500 mililitre kaldu ayam 1 ½ sendok teh garam ½ sendok teh gula pasir Bakso sapi sesuaikan (secukupnya) 1 batang daun bawang yang dirajang halus Bahan minyak ayam (optional): 100 gram kulit ayam potong kecil-kecil 4 siung bawang putih, memarkan 50 mililitre minyak sayur Bumbu lainnya: kecap asin dan manis secukupnya sambal secukupnya bawang goreng secukupnya Cara Membuat Mie Ayam Yamin Spesial dan Paling Enak Cara Membuat Tumis Ayam Siapkan ayam, dan bumbu-bumbu tumisan ayam. Panasakan wajan dengan 1 sdm minyak atau margarine. Tumis bawang putih, jahe, dan daun jeruk hingga tercium aroma harum dari tumisan. Perhatikan tumisan anda dengan api yang tidak terlalu besar dan jaga agar tumisan bawang yang anda buat tidak menjadi gosong. Masukan fillet ayam yang telah dipoting ke dalam tumisan anda. Masak fillet ayam tersebut hingga berubah warnanya, jangan lupa untuk terus mengaduk masakan dan masukan sawi ke dalam tumisan ayam anda tadi. Tambahkan sedikit air ke dalam tumisan anda. Tambahkan bumbu berupa merica, kecap asin dan kecap manis. Aduk terus hingga airnya sedikit menyusutdan bumbu meresap. Jangan lupa untuk mencicipi rasanya sehingga bisa mengetahui kekurangan bumbu. Setelah matang lalu angkat dan sisihkan. Membuat Kaldu Ayam (Optional, anda bisa membeli yang sudah tersedia di pasar atau supermarket terdekat) Siapkan wajan kemudian tumis kulit ayam potong kecil-kecil siung bawang putih, memarkan, minyak sayur hingga muncul minyak dari kulit ayam tersebut. Angkat setelah matang kemudian sisihkan. Cara Membuat Kuah Mie Ayam Panaskan wajan dengan margarine yang telah anda siapkan sebelumnya. Tumis bahan-bahan bumbu antara lain bawang putih, jahe dan daun jeruk hingga tercium aroma harum. Setelah matang, matikan api. Siapkan panci, masukkan kaldu ayam yang anda buat sendiri atau yang anda beli di pasar atau supermarket terdekat. Tuangkan tumisan bumbu dan bakso. Rebus hingga mendidih. Tambahkan garam dan gula, sesuaikan rasanya hingga yang anda inginkan. Setelah matang angkat kemudian taburkan bawang goreng ke dalam kuah tersebut. Cara Membuat Mie Ayam Rebus air hingga mendidih kemudian rebus mie hingga matang. Setelah matang angkat dan tiriskan. Rebus sawi serta tauge hingga terlihat sedikit layu kemudian ngkat dan sisihkan. Siapkan mangkok dan masukan bumbu antara lain ½ sdm rajangan daun bawang, 1 sendok sdm kecap manis, 1 sdm kecap asin, ½ sdm minyak wijen dan 1 sdm saus sambal/saus tomat botolan. Masukan rebusan mie ke dalam mangkok kemudian aduk hingga merata. Tambahkan tumisan ayam pada bagian atas mie ayam sebagai toping dan jangan lupa tauge serta sawi hijau. Taburkan bawang goreng di atasnya Sajikan bersama bakso dan kuahnya di mangkok lain.
Sekian resep mie ayam yamin ini , selamat mencoba. Jangan lupa berbagi dengan menekan tombol share ya.
0 Response to "Dapur Kita - Sajian Sedap Mie Ayam Yamin Spesial dan Paling Enak"
Post a Comment