Dapur Kita - Resep Dan Cara Membuat Nasi Uduk Betawi Asli Komplit Spesial Dan Enak

Sensasi gurih dan enak dapat anda rasakan ketika menyantap nasi uduk yang berasal asli dari Betawi, bahkan tambahan bahan pelengkap komplit akan menambah gizi harian keluarga anda.

Kini anda dapat dengan mudah membuatnya di rumah dan disajikan untuk menambah variasi olahan beras yang menggugah selera makan.

Nasi uduk Betawi berbeda-beda dalam penyajiannya, hal ini dikarenakan banyak sekali tempat di Betawi yang memiliki nasi uduk yang khas. Hanya saja umumnya nasi uduk Betawi menggunakan tambahan sambal kacang atau bumbu kacang. Sedangkan untuk lauk pauk pelengkapnya dapat pula disesuaikan dengan selera.Lauk pauk pelengkap nasi uduk Betawi terdiri dari telur, empal, ikan , daging ayam , tempe dan tahu.

Untuk anda yang ingin membuatnya sendiri, tidaklah susah. Bahan-bahan yang cukup mudah didapatkan ditambah dengan proses memasak yang sangat mudah.Dapat anda praktikan di rumah untuk memanjakan keluarga anda.

resep dan cara membuat nasi uduk betawi

Nama Resep

Resep Dan Cara Membuat Nasi Uduk Betawi Asli Komplit Spesial Dan Enak

4.7 133

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat nasi uduk Betawi yang komplit spesial dan enak

Bahan Utama Nasi Uduk Betawi

  • 300 gram beras putih
  • 400 ml santan kental

Bahan Bumbu Nasi Uduk Betawi

  •  3buah bunga pala
  •  7 biji cengkeh
  •  2 ruas jari kayu manis
  •  ½ biji pala, lalu memarkan
  •  1 ruas lengkuas,lalu memarkan
  •  3 batang serai, lalu memarkan
  •  1 ruas jari jahe, lalu memarkan

Bahan Pelengkap Nasi Uduk Betawi

  •  Sambal goreng tahu
  •  Telur
  •  Empal
  • Sambal kacang
  •  Kerupuk

>

Cara Membuat Resep Dan Cara Membuat Nasi Uduk Betawi Asli Komplit Spesial Dan Enak

Cara Membuat Nasi Uduk Betawi

  1. Langkah pertama yang dilakukan adalah membersihkan beras, lalu untuk membuat hasilnya teksturnya lembut, beras dapat direndam selama 30 menit, kemudian tiriskan lalu kukus hingga 30 menit, sisihkan
  2. Lanjutkan dengan merebus santan hingga mendidih kemudian masukan kayu manis, lengkuas, bunga pala, cengkeh, sereh dan juga jahe. Masak hingga santan menjadi harum
  3. Setelah itu, campurkan beras yang sudah anda kukus dengan santan kelapa kental tanpa menggunakan api, kemudian aduk rata dan air sudah mulai meresap
  4. Lanjutkan dengan mengukus nasi, kurang lebih hinga 40 menit, angkat .
  5. Sajikan ketika hangat dengan tambahan sambal kacang, aneka gorengan , lauk seperti ayam, empal, daging sapi, daging kambing, usus , tempe atau tahu.

Untuk memudahkan anda dalam membuat nasi uduk Betawi yang asli dengan cita rasa yang enak dan dengan tambahan bahan pelengkap . Salah satu diantaranya adalah nasi uduk kebon kacang. Anda dapat membuat mengikuti video tutorial di bawah ini:

Sedangkan saran penyajian untuk membuat hidangan pelengkap dapat disesuaikan dengan selera, diantaranya dapat meggunakan sambal kacang yang terbuat dari kacang tanah dicampur dengan cabai rawit dengan tambahan cuka kemudian dimasak ditambahkan dengan bumbu kaldu dan garam secukupnya. Didihkan hingga sambal menjadi mengental.

Berbeda dengan bumbu kacang yang dibuat dengan tambahan kacang tanah yang digoreng kemudian di haluskan bersamaan dengan bumbu gula merah, garam dan tambahan air kaldu hingga mengental. Bumbu kacang inilah yang sangat nikmat dengan goreng ayam, empal , tahu, temped an lain-lain.

Anda dapat mencoba Resep Nasi Uduk ini di rumah anda, dengan bahan yang mudah di dapat. Selain itu dengan bahan pelengkap yang disesuaikan dengan selera keluarga anda. Jangan lupa untuk berbagi resep dengan teman di media sosial anda.

 

0 Response to "Dapur Kita - Resep Dan Cara Membuat Nasi Uduk Betawi Asli Komplit Spesial Dan Enak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel