Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Chicken Steak Praktis,Mudah dan Sederhana

Mari mencoba resep yang praktis dan mudah dengan bahan ayam ,kami akan membantu anda untuk mengolah ayam menjadi steak yang sederhana dengan citarasa bintang lima .

Bosan dengan olahan ayam ? Yuk mencoba membuat chicken steak untuk hidangan keluarga dengan bahan yang mudah dan sederhana. Umumnya steak terbuat dari daging sapi atau daging kambing, hanya saja kreasi yang satu ini tidak boleh dilewatkan membuat chicken steak yang praktis.

Tips untuk anda yang membuat chicken steak, usahakan pilihan daging ayam bagian paha atas lalu buang tulang dan kulitnya. Anda juga dapat membeli daging ayam fillet yang tersedia di supermarket siap pakai, marinasi sebelum mengolah steak sehingga bumbu lebih meresap.

Yuk, mencoba resepnya dengan mempersiapkan bahan dan langkah membuat chicken steak di bawah ini, berikut resepnya untuk anda :

chicken steak

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Chicken Steak Praktis,Mudah dan Sederhana

4.9 197

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah porsi

3 Porsi

Bahan Resep dan Cara Membuat Chicken Steak Praktis,Mudah dan Sederhana

Bahan Utama Chicken Steak Praktis

  • 3 buah  paha ayam atas bawah,lalu buang tulangnya dan dibagi menjadi dua bagian
  • 2 sendok teh merica hitam kasar
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 100 gram tepung terigu protein tinggi
  • 1 sedok makan  tepung sagu
  • 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 300 ml air es untuk pencelup
  • minyak secukupnya

Bahan Bumbu Saus Chicken Steak Praktis

  • 1/2 buah bawang bombay,lalu diiris panjang
  • 2 sendok makan tepung terigu protein sedang
  • 550 ml kaldu ayam
  • 50 gram jamur kancing,lalu diiris
  • 3 sendok makan saus tomat
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica hitam bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan margarin untuk menumis

Bahan Pelengkap Chicken Steak Praktis

  • Kentang rebus
  • Seladah
  • Mixed Vegetables

Cara Memasak Resep dan Cara Membuat Chicken Steak Praktis,Mudah dan Sederhana

  1. Langkah pertama yang harus anda kerjakan adalah marinasi ayam dengan menggunakan air jeruk lemon, garam dan juga merica, kurang lebih 10 menit
  2. Selanjutnya tepung terigu dicampurkan dengan tepung sagu,kaldu ayam bubuk tambahkan bakingn powder merica dan juga garam
  3. Ambil ayam kemudian gulingkan ayam dengan campuran tepung terigu sambil diangkat-angkat.Lalu celupkan air es.
  4. Ambil ayam kemudian gulingkan lagi dengan campuran tepung terigu
  5. Lanjutkan dengan menggoreng minyak yang sudah dipanaskan hingga matang
  6. Sedangkan untuk membuat saus , langkah pertama panaskan margarin kemudian tumis bawang bombay hingga harum dan berubah warna
  7. Lanjutkan dengan tambahan tepung terigu. Aduk adonan hinggaberbutir. Tuang kaldu ayam sedikit demi sedikit sambil diaduk.
  8. Masukkan saus tomat ,jamur kancing,  garam, merica hitam bubuk, dan juga gula pasir. Masak sambil diaduk hingga berubah menjadi kental
  9. Sajikan steak ayam bersama sausnya dengan bahan pelengkap sesuai dengan selera .

Jangan lupa untuk berbagi resep dengan teman dan keluarga di media sosial anda, bahkan anda dapat meninggalkan komentar di kolom yang sudah tersedia di bawah ini. Selamat mencoba aneka resep hidangan steak lainnya untuk keluarga tercinta. 

0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Chicken Steak Praktis,Mudah dan Sederhana"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel