Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Bihun/Mihun Kuah Kari yang Enak,Mudah dan Sederhana
Coba yuk resep kami yang satu ini, bihun dengan kuah kari yang enak dan mudah untuk anda praktikan di rumah. Inilah resepnya untuk anda, baca selengkapnya disini.
Bahan utama kali ini yang akan digunakan adalah bihun. Bihun merupakan jenis mi yang terkenal di Indonesia. Bihun berasal dari masakan Tiongkok, bahan utama yang digunakann untuk membuat bihun adalah tepung beras.
Tips bagi anda yang ingin membuat tepung beras agar tidak direbus , cukup dengan merendam menggunakan air dalam hitungan menit saja. Sedangkan untuk membuat bihun kuah sebaiknya bihun tidak direndam terlebih dahulu.
Untuk membuat bihun goreng atau tumis gunakan bihun dengan tingkat kematangan yang berbeda. Ketiak direndam jangan samapai bihun lembek, setengah keras.Begitupula dengan cara menumis atau menggorengnya. Usahakan tidak sering mengaduk bihun karena akan mudah hancur.
Mari mencoba resep kami ini bahan dan langkahnya di bawah ini. Selamat mencoba.
Nama Resep
Resep dan Cara Membuat Bihun/Mihun Kuah Kari yang Enak,Mudah dan Sederhana
Waktu Memasak
Persiapan:20 menit
Memasak :60 menit
Total :80 menit
Jumlah porsi
3 orang
Bahan Resep dan Cara Membuat Bihun/Mihun Kuah Kari yang Enak,Mudah dan Sederhana
Bahan Utama Bihun/Mihun Kuah Kari
- 250 gr bihun bayam siap pakai,kemudian rebus didalam air mendidih selama 2 menit,kemudian angkat lalu tiriskan
- Bahan Bumbu Bihun/Mihun Kuah Kari
- 2 sendok makan minyak sayur
- 20 gram bawang bombay,lalu cincang
- 2 siung bawang putih,lalu cincang
- 100 gram daging ayam,lalu potong kecil
- 750 ml santan encer
- 1 sendok teh bumbu kari bubuk
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- 100 gram wortel,lalu potong-potong
- 100 gram biji jagung rebus
- 150 gram brokoli,lalu rebus
Bahan Pelengkap Bihun/Mihun Kuah Kari
- Kerupuk
- Acar
Cara Memasak Resep dan Cara Membuat Bihun/Mihun Kuah Kari yang Enak,Mudah dan Sederhana
- Langkah pertama untuk membuat kuah, panaskan minyak didalam wajan anti lengket
- Kemudian tumis bawang bombay dan juga bawang putih hingga layu dan mengeluarkan aroma harum
- Selanjutnya tambahkan daging ayam, aduk hingga daging ayam berubah warna
- Setelah daging empuk, masukan santan,tambahkan bumbu kari, merica bubuk dan garam
- Selanjutnya masukan sayur yang sudah dipotong,wortel kemudian biji jagung dan brokoli rebus dengan merata.Didihkan kembali hingga hangat
- Lalu simpan bihun didalam mangkuk, kemudian tuang kuahnya dan sajikan selagi hangat dengan tambahan bahan pelengkap.
Untuk anda yang ingin menyajikan menu diatas, kuah kari dapat diperoleh di toko atau supermarket terdekat. Bumbu kari siap saji ini memudahkan anda ketika mengolah bihun kuah kari yang enak, sederhana dan mudah.
Sedangkan untuk anda yang ingin membuatnya tanpa menggunakan bumbu instan, anda dapat membuatnya dengan bumbu rempah yang mudah diperoleh. Bihun kuah kari ini sangat pas disajikan dengan bahan pelengkap seperti kerupuk dan acar. Bagi penggemar pedas, sambal cabai dapat menjadi bahan pelengkap yang sempurna.
Berikut Video Yang Bisa Anda Saksikan
Setelah anda mencoba resep kami diatas, anda dapat berbagi pengalaman memasak di kolom kami di bawah ini. Sedangkan untuk anda yang menginginkan berbagi resep dengan teman dan keluarga dengan menggunakan akun media sosial anda, selamat mencoba rese kami selanjutnya.
0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Bihun/Mihun Kuah Kari yang Enak,Mudah dan Sederhana"
Post a Comment