Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Ifumie Seafood yang Enak Nikmat dan Lezat

Mie lover , coba hidangan ifumie .Mie yang digoreng hingga crispy dengna paduan kuah yang lezat dan nikmat, salah satunya adalah ifumie seafood.

Ifumie merupakan makanan  dari Tiongkok yang populer di Indonesia. Cara penyajiannya adalah mie yang sudah direbus kemudian dibentuk menyerupai mangkuk. Selanjutnya setelah itu mie digoreng didalam minyak panas dalam wajan cekung untuk hasil yang sempurna. Mie yang sudah digoreng  kemudian disiram dengan kuah seafood.

Biasanya ifumie disiram dengan kuah sayuran atau lebih menyerupai capcay, kali ini anda dapat membuatnya berbeda ifumie menggunakan seafood. Seafood memiliki manfaat untuk kesehatan apabila dikonsumsi dalam porsi yang tepat. Seafood dapat mengurangi  tingkat depresi karena aktivitas kerja. Kandungan DHA yang akan memulihkan kembali stamina anda dan juga mengurangi kondisi lelah setelah beraktifitas .

Seafood yang diolah dengan tepat akan menyumbangkan vitamin A yang baik untuk kesehatan tubuh. Selain itu seafood banyak mengandung omega 3 yang baik untuk membantu dalam kosentrasi dan pertumbuhan anak anda. Hidangan ini cocok untuk disajikan kepada keluarga anda. Berikut adalah resep dan cara membuatnya untuk anda .

ifumie seafood

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Ifumie Seafood yang Enak Nikmat dan Lezat

4.9 179

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah porsi

4 Porsi

Bahan Resep dan Cara Membuat Ifumie Seafood yang Enak Nikmat dan Lezat

Bahan Utama Ifumie Seafood

  • 400 gram mie basah
  • 200 gram daging ayam kemudian iris tipis
  • 100 gram udangn , cuci dan bersihkan dari kulitnya
  • 6 buah bakso sapi, iris
  • 75 gram caisin ,lalu potong-potong
  • 100 gram jamur kancing, lalu iris
  • 1 batang wortel kemudian potong sesuai dengan selera
  • Minyak goreng untuk menumis
  • Air secukupnya

Bahan Bumbu Ifumie Seafood

  • 4 siung bawangn putih kemudian cincang
  • 1 cm jahe yang dimemarkan
  • 1 sendok makan kaldu ayam
  • 2 sendok makan tepung maizena untuk dilarutkan
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk

Bahan Pelengkap Ifumie Seafood

  • Telur puyuh
  • Bawang goreng
  • Sambal
  • Daun ketumbar

Cara Memasak Resep dan Cara Membuat Ifumie Seafood yang Enak Nikmat dan Lezat

  1. Cara membuatnya langkah pertama rendam mie basah di dalam air panas hingga lunak
  2. Kemudian panaskan minyak dan goreng mie hingg kering, pastikan minyak merendam mi, angkat kemudian sisihkan
  3. Selanjutnya tumis minyak hingga harum
  4. Lalu masukan udang, cumi, udang hingga berubah warna
  5. Kemudian tuangkan air , kaldu ayam, jahe,merica dan garam . Aduk hingga merata
  6. Kemudian masukan bakso sapi, jamur kancing, caisin dan juga wortel. Masak semua hingga tercampur matang
  7. Selanjutnya kentalkan larutan tepung maizena dan aduk hingga merata .
  8. Kemudian letakan mi dipiring saji, dan tuang dengan kuah diatasnya .
  9. Sajikan ifumie selagi panas, taburi dengan daun ketumbar dan bawang goreng sebagai pelengkap. Jangan lupa dengan telur puyuh dan sambal sesuai dengan selera. 

Bagi anda yang telah mencoba resep kami, anda dapat meninggalkan komentar di kolom yang sudah tersedia dibawah ini. Selain itu, anda juga dapat berbagi pengalaman dan resep anda di akun media sosial anda . Bagikan link resep kami , di akun sosial media dibawah ini. Kunjungi juga website kami yang menyajikan aneka macam olahan mie yang patut anda coba. 

0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Ifumie Seafood yang Enak Nikmat dan Lezat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel