Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Sop Jagung Manis Udang Bulat yang Enak, Lezat dan Spesial
Hidangan sop jagung manis udang bulat adalah salah satu inovasi terbaru kuliner dari bahan jagung manis.
Hidangan ini memiliki citarasa yang enak dan sedap. Nah, bagi anda yang ingin tahu seperti apa resep membuat sop jagung manis udang bulat, mari kita simak resepnya dibawah ini.
Nama Resep
Waktu Memasak
Persiapan:
Memasak:
Total:
Jumlah Porsi
8 Porsi
Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Sop Jagung Manis Udang Bulat yang Enak, Lezat dan Spesial
Bahan Utama Sop Jagung Udang:
- 500 gr jagung manis
- 200 gr udang
- 50 gr kecipir
- 100 gr kentang
Bahan dan Bumbu Sop Jagung Udang:
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1200 ml kaldu ayam
- 1 sdm minyak sayur, untuk menumis
- 1 batang seledri, simpulkan
- 1 sdm garam
- 1/2 sendok teh merica putih bubuk
- 5 cm jahe, memarkan
- 1 batang bawang daun, iris halus
Cara Membuat Sop Jagung Manis Udang Bulat yang Enak, Lezat dan Spesial
Tips Mempersiapkan Bahan-Bahan Utama Sebelum Diolah:
- Untuk yang pertama kali bisa dilakukan adalah dengan mempersiapkan bahan-bahan utama. Hal ini penting sekali karena bahan-bahan ini harus kita poong dan olah terlebih dahulu sebelum dimasak menjadi hidangan yang enak dan lezat. Akan tetapi, sebelum itu sebaiknya persiapkan terlebih dahulu peralatan untuk memotong dan mengupas seperti talenan, pisau, wadah dan juga pengupas kulit sayuran. Apabila peralatan ini sudah disiapkan, maka anda akan lebih mudah mengolah bahan-bahan tersebut.
- Untuk bahan pertama yang akan dibersihkan adalah jagung manis. Silahkan bersihkan jagung manis dari cangkangnya. Caranya, kupas cangkang jagung kebagian luar dan tarik hingga kebagian bawah dan potong hingga kebagian bonggol jagung secara merata.
- Selesai membersihkan bagian cangkang dan bonggol, lanjutkan dengan membersihkan bagian rambut. Caranya, tarik rambu jagung dengan perlahan dan bersihkan hingga tidak ada bagian rambut yang masih tersisa.
- Setelah itu, potong-potong jagung dengan ketebalan kira-kira 3-4 cm dan masukkan hasilnya dalam wadah lalu kemudian sisihkan sementara.
- Untuk udang, silahkan bersihkan udang dari cangkangnya dan potong bagian kepalanya. Sisakan bagian ekor dan cuci bersih udang dengan air bersih secara merata.
- Seemntara ujntuk kentang, silahkan kupas terlebih dahulu kentang dengan menggunakan alat pengupas sayuran dan potong dadu dengan ukuran 2 cm atau sesuai dengan selera anda.
- Sementara untuk kecipir, iris tipis kecipir dengan menggunakan pisau secara merata. Lalu masukkan hasilnya dalam wadah dan sisihkan sementara.
Cara Membuat Sop Jagung Udang:
- Setelah semua bahan dibersihkan, lanjutkan dengan memanaskan minyak dalam wajan dan tumis bawnag putih bersama dengan jahe hingga bahan-bahan ini mengeluarkan aroma harum yang enak dan lezat.
- Selanjutnya, masukkan udang kedalamnya, aduk-aduk secara merata hingga udang berubah warnanya.
- Tambahkan jagung kedalam tumisan bumbu bersama dengan kentang, kecipir dan aduk-aduk merata secara sempurna.
- Baru tuangkan kaldu ayam kedalamnya bersama dengan seledri, garam, merica, gula dan juga pala bubuk. Lanjutkan memasak hingga semua bahan matang dan kuah mendidih secara merata.
- Menjelang diangkat, masukkan daun bawang kedalamnya, aduk-aduk merata hingga daun bawang menjadi lebih layu.
Setelah matang, silahkan angkat sajian ini dan hidangkan dalam mangkuk saji, untuk kemudian hidangan ini akan disajikan selagi masih hangat.
Jangan lupa bagikan resep mudah ini bersama dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.
0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Sop Jagung Manis Udang Bulat yang Enak, Lezat dan Spesial"
Post a Comment