Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Cream Soup Cheese /Keju yang Enak dan Sederhana

Mari mencoba resep terbaru dari kami, cream cheese yang enak dan sederhana. Kami akan berbagi resep untuk anda menyajikan hidangan istimewa untuk keluarga.

Keju yang terkenal bahan pelengkap dalam setiap menu makanan, kini akan dijadikan bahan utama dalam membuat cream soup.Cream soup cheese yang lezat yang memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh anda.

Keju merupakan olahan susu yang sebagai sumber kalsium yang baik untuk kesehatan keluarga.Terutama dalam memenuhi kebutuhan vitamin B dalam memberikan kekuatan gigi dan juga mencegah osteoporosis. Selain itu keju memberikan manfaat untuk mendapatkan kenaikan badan yang ideal.

Keju menjadi menu makanan yang tidak terpisahkan untuk menu western. Kehidupan sehari-hari masyarakat Eropa, Australia dan Amerikan seringkali menjadikan keju sebagai bahan dalam setiap menu makanan.

Untuk anda yang ingin mengolah keju sebagai menu makanan yang istimewa,kami akan mengajak anda untuk mencoba resep kami. Resep membuat cream soup yang enak dan sederhana.Cream soup sangat pas disajikan ketika cuaca dingin, dijadikan menu makan malam sebagai penambah energi setelah seharian beraktivitas.

Yuk,coba resep terbaru kami ini dengan bahan yang mudah dan cara yang praktis di rumah. Inilah resep dan langkahnya untuk anda.

cream soup cheese

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Cream Soup Cheese /Keju yang Enak dan Sederhana

4.9 157

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah porsi

5 Porsi

Bahan Resep dan Cara Membuat Cream Soup Cheese /Keju yang Enak dan Sederhana

Bahan Utama Cream Soup Cheese /Keju

  • 30 gram mentega tawar
  • 2 batang daun bawang iris
  • 1 tangkai seledri iris
  • 25 gram tepung terigu protein sedang
  • 500 ml air kaldu ayam

Bahan Bumbu Cream Soup Cheese /Keju

  • 200 gram cream cheese
  • 2 kuning telur
  • 50 gram plain yoghurt
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk

Cara Memasak Resep dan Cara Membuat Cream Soup Cheese /Keju yang Enak dan Sederhana

  1. Langkah pertama yang bisa anda lakukan untuk membuat cream soup cheese adalah melelehkan mentega
  2. Kemudian masukan daun bawang bersamaan dengan saledri, tumis hingga keluar aroma harum
  3. Setelah itu masukan tepung terigu hingga berubah warna dan harum
  4. Selanjutnya masukan air kaldu sedikit demi sedikit hingga tampilan menjadi licin
  5. Masak kembali hingga mendidih diatas api  kecil
  6. Selanjutnya tim cream cheese hingga lembut
  7. Masukan juga kuning telur kemudian aduk hingga rata
  8. Selanjutnya tambahkan yogurt aduk kembali hingga rata
  9. Masukan campuran cream cheese ke dalam soup,aduk kembali hingga merata dan tambahkan bumbu garam dan juga merica. Aduk hingga soup menjadi mengental
  10. Siap disajikan

Cream soup cheese merupakan makanan yang sangat terkenal di Austria, selain rasa asam dengan aroma khas dari yogurt. Cream soup ini sangat cocok untuk disajikan sebagai menu pembuka makan malam dengan keluarga tercinta. Terlebih dengan pilihan cheese yang yummy sesuai dengan selera keluarga anda.

Jangan lupa untuk berbagi link dengan teman dan keluarga melalui akun media sosial, selain itu anda dapat juga memberikan komentar dikolom yang sudah tersedia di bawah ini. Selamat mencoba resep kami selanjutnya. 

0 Response to "Dapur Kita - Resep dan Cara Membuat Cream Soup Cheese /Keju yang Enak dan Sederhana"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel