Dapur Kita - Resep Masak dan Cara Membuat Sup Ikan Gabus yang Enak, Lezat dan Sederhana

Kelezatan sajian sup ikan gabus yang enak adalah hidangan yang istimewa.

Sajian ini dibuat dengan kombinasi bumbu dan rempah khas nusantara yang diracik dengan komposisi yang pas. Sehingga tidak heran jika cita rasa dari masakan ini akan terasa begitu lezat dan nikmat.

Selain lezat, hidangan ini juga cukup mudah dibuat dirumah dengan sederhana. Sehingga bagi anda yang masih pemula dalam hal memasak, hidangan kali ini bisa menjadi rekomendasi memasak anda. Yuk, kita simak resep berikut ini untuk mengetahui bagaimana cara membuat sup ikan gabus yang enak.

ikan gabus kukus

Nama Resep

Resep Masak dan Cara Membuat Sup Ikan Gabus yang Enak, Lezat dan Sederhana

4.7 90

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Sup Ikan Gabus yang Enak, Lezat dan Sederhana

Bahan dan Bumbu Ikan Gabus:

  • 100 gr ikan gabus
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 750 ml air, sisihkan
  • 1 sendok teh garam
  • 8 butir angco
  • 1 cm jahe
  • 200 gr selada air
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya merica bubuk

Bahan Pelengkap:

  • 1 batang daun bawang, potong
  • 1 buah tomat, potong
  • 1 batang seledri, iris
  • 1 buah wortel, potong bulat
  • Secukupnya kaldu bubuk

Cara Membuat Sup Ikan Gabus yang Enak, Lezat dan Sederhana

Cara Membersihkan Ikan Gabus Sebelum Dimasak:

  1. Untuk cara yang pertama, kita akan bersihkan terlebih dahulu ikan gabus yang sudah dibeli dari pasar. Caranya, bawa ikan gabus segar ke tempat cucian dan bersihkan terlebih dahulu lendir yang ada di tubuh ikan secara merata. Untuk melakukan hal ini anda bisa menggunakan abu gosok dengan dilumurkan pada tubuh ikan sambil digosok-gosok hingga kesat. Setelah itu, silahkan basuh kembali ikan dengan air bersih.
  2. Selesai membersihkan bagian permukaan ikan, lanjutkan dengan membelah perut ikan dan mengalurkan jeroannya hingga bersih. Silahkan gunakan tangan untuk membersihkan bagian jeroan ikan agar lebih bersih.
  3. Selanjutnya, buang pula sisik ikan dengan menggunakan pisau atau sendok hingga bersih secara merata.
  4. Setelah selesai, kita potong bagian moncong ikan dengan menggunakan pisau, karena bagian ini tidak akan kita gunakan.
  5. Selanjutnya, silahkan potong-potong ikan sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Disini saya memotongnya menjadi 3 bagian.
  6. Lalu lumuri ikan dengan perasan air jeruk nipis dan garam untuk menghilangkan bau amis yang menempel pada ikan. Setelah itu, diamkan sementara selama kurang lebih 10 menit.

Cara Membuat Sup Ikan Gabus:

  1. Setelah ikan dibersihkan, sekarang bersihkan pula seladah dengan air dan petiki bagian daunya dan bunga batangnya. Masukkan dalam wadah dan sisihkan sementara.
  2. Setelah itu, masak selada air bersama dengan air, angco dan juga kahe hingga mendidih dengan menggunakan api kecil.
  3. Masukkan ikan yang sudah dilumuri dengan bumbu. Aduk-aduk hingga bumbu merendami ikan dan masukkan garam serta merica kedalamnya.
  4. Silahkan masak ikan hingga matang dan mendidih. Lalu masukkan semua bahan pelengkap terkecuali tomat. Setelah bahan-bahan ini empuk dan menjelang diangkat baru masukkan tomat kedalamnya sambil diaduk-aduk sampai bumbu meresap kedalam ikan dan matang secara merata.

Setelah ikan matang, silahkan angkat ikan dan sajikan ikan kedalam mangkuk saji. Berikan taburan bawang goreng dibagian atasnya untuk menambah selera. Demikian resep membuat sajian sup ikan gabus yang enak dan lezat. Semoga resep ini bisa ibu praktikan dirumah dengan mudah dan sederhana.

Jangan lupa share resep spesial ini bersama dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

0 Response to "Dapur Kita - Resep Masak dan Cara Membuat Sup Ikan Gabus yang Enak, Lezat dan Sederhana"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel